Tips Traveling Hemat yang Patut Untuk Dilakukan


Tips Traveling Hemat - Banyak orang yang ingin liburan jadi menunda karena saat menghitung biaya yang akan dikeluarkan selama liburan mendapatkan angka yang sangat besar. Ini terjadi karena masih banyak yang ingin melakukan traveling mendadak tanpa ada persiapan terlebih dahulu sehingga dengan demikian banyak biaya-biaya yang tidak terduga bahkan dalam jumlah besar yang bakal keluar.

Apakah hal tersebut harus selalu dialami? Sebaiknya anda yang ingin mendapatkan perjalanan liburan dengan biaya minim perlu untuk mengetahui tips traveling hemat yang akan disampaikan disini.

Memilih Waktu Liburan Sendiri

Ini mungkin saran yang agak berbeda dari kebanyakan, dimana jika ingin traveling biasanya orang lebih suka memilih waktu saat liburan tiba. Seperti yang diketahui, musim liburan banyak orang yang telah mempersiapkan rencana sebelumnya sehingga pada waktu tersebut terkadang tempat-tempat wisata atau yang ingin dikunjungi akan padat.

Kepadatan akan dirasakan mulai dari transportasi yang membludak jumlah penumpang, hotel-hotel maupun tempat menginap yang sudah penuh di booking dan lain halnya. Maka akan lebih baik melakukan traveling pada bulan biasa dimana orang lebih banyak menghabiskan waktunya dengan aktivitas sehari-hari.

Paling enak jalan-jalan ataupun liburan saat suasana tempat wisata sepi, hote-hotel juga tidak ramai serta tiket pesawat biasanya juga tidak terlalu mahal dan ini hanya ada pada bulan biasa, namun bagi yang mempunyai aktivitas rutin di kantor pintar-pintar lah membagi waktu jika ingin liburan pada hari-hari biasa.

Mempelajari Tempat Tujuan

Apabila ingin mendatangi suatu tempat pasti hal yang pertama dilakukan adalah mencari tahu tentang tempat tersebut. Sebaiknya dilakukan jauh-jauh hari sebelum memutuskan untuk waktu untuk liburan, hal ini sangat perlu karena sedari awal mencari tahu informasi tentang tempat yang akan di tuju maka dapat berguna saat liburan.

Saya kasi contoh apabila ingin liburan ke medan (berhubung saya anak medan jadi ambil contoh kota saya aja ya hehehe), maka yang perlu untuk dipelajari adalah tempat wisata yang menarik, transportasi yang paling mudah, biaya hidup selama, serta tempat tinggal misalnya memilih hotel mana yang murah di medan dan lain halnya.

Untuk hotel sendiri sebaiknya juga pilih yang menawarkan kenyamanan dan kalau bisa dengan harga yang terjangkau serta ada fasilitasnya.  Apa ada yang seperti itu? Ini yang akan saya jelaskan nanti pada akhir tulisan, sebaiknya dibaca terus sampai habis karena rugi kalau anda tidak mengetahui informasi ini.


Memilih Transportasi Darat atau Udara


Sumber Gambar: http://www.thetravelersblog.com/

Apabila ingin melakukan traveling di antar kota mungkin lebih disarankan untuk naik kendaraan jalur darat karena selama dalam perjalanan dapat melihat banyak hal dimana ini akan menjadi sebuah pengalaman yang menarik untuk diceritakan ataupun diingat. Namun bukan berarti anda tidak dapat naik pesawat karena pastinya akan lebih cepat sampai dibandingkan jalur darat, silahkan dipilih saja sesuai dengan yang diinginkan.

Apabila liburan maupun traveling yang akan dilakukan masih lama waktunya, anda yang memutuskan untuk menggunakan pesawat sebaiknya dapat memulai mencari tahu maskapai penerbangan mana yang menyediakan tiket promo dan segera lakukan pemesanan.

Hal ini akan membuat anda tenang karena saat tiba waktunya, telah memiliki tiket dengan harga murah dan bisa menghemat biaya. Perlu diingat juga untuk mencatat atau menyimpan bukti pembelian tiket agar tidak hilang dan dapat digunakan saat waktu liburan tiba.

Mempersiapkan Uang

Traveling Hemat

Sumber Gambar: https://blog.hulaa.com

Seperti yang saya bagikan di atas, sangat perlu untuk membuat perhitungan biaya perjalanan terlebih dahulu agar bisa mempersiapkan dana selama liburan. Lain halnya jika anda seorang backpacker yang tidak perduli apa yang akan terjadi saat mendatangi suatu tempat bahkan juga tidak terlalu mempedulikan akan tinggal dimana karena ini salah satu sensasi yang dirasakan oleh seorang backpacker.

Untuk seorang traveler biasanya lebih memperhitungkan semuanya, dan kalau bisa juga dipersiapkan sejumlah uang yang akan digunakan sehari-hari jadi nantinya tidak repot untuk ambil di ATM ataupun ke bank karena kehabisan uang.

Memakai Jasa Agency 

Pada tulisan di atas, sudah ada saya singgung bahwa ada pihak yang siap memberikan kemudahan mendapatkan kamar terbaik dengan pelayanan yang profesional oleh Zen Rooms.

Memiliki kerja sama dengan banyak hotel berkualitas dengan budget yang terjangkau berada di berbagai Negara seperti Indonesia, Singapura, Thailand, Filipina, Sri Langka dan Brazil menjadikan zen rooms sebagai salah satu partner yang bisa anda percaya untuk memberikan pengalaman traveling yang tidak terlupakan.

Berikut gambaran hotel yang ditawarkan oleh Zen Rooms:

Tips Traveling Hemat Zen Rooms
Indonesia


Tips Traveling Hemat Singapura
Singapura


Tips Traveling Hemat Malaysia
Malaysia


Zen Rooms Filipina
Filipina


Zen Rooms Hongkong
Hongkong


Zen Rooms Srilangka
Srilangka


Zen Rooms Thailand
Thailand


Zen Rooms Brazil
Brazil
Sumber Gambar: www.zenrooms.com

Apa saja yang dilakukan oleh Zen Rooms untuk anda?


Membantu mendapatkan kamar sesuai keinginan

Meninjau langsung kamar-kamar pada hotel yang anda inginkan

Memastikan faslitas yang ada pada hotel seperti kamar bersih, tempat tidur nyaman, memiliki kamar mandi dalam, ada AC dan akses internet (Wi-Fi) yang kencang. 

Dan masih banyak lainnya yang ditawarkan oleh Zen Rooms, dimana salah satu slogannya adalah siap selalu menemani anda setiap saat.


4 Alasan Memilih Zen Rooms


Memberikan hotel terbaik dengan standar hotel bintang 2-3 serta menyediakan pilihan guesthouse berkualitas.

Memastikan kualitas hotel tetap terjaga walau sudah dinyatakan lulus audit

Harga yang ditawarkan lebih hemat serta transparan, sehingga bagi anda yang ingin memakai layanan ini bisa dengan mudah untuk melakukan pengecekan atau mempelajari terlebih dahulu

Mudah proses booking karena didukung oleh customer service yang telah terlatih


Untuk tambahan informasi, layanan zen rooms bukan hanya bisa digunakan saat musim liburan panjang saja tetapi juga bagi pebisnis yang akan melakukan kunjungan singkat beberapa hari, untuk yang akan menghabiskan weekend serta berencana untuk berkumpul dengan teman-teman juga dapat memakai layanan zen rooms karena memang hadir untuk segala kebutuhan traveling bahkan yang menginginkan hemat saat perjalanan.

Informasi lebih jelas tentang penawaran lainnya serta hotel-hotel yang dipersiapkan oleh zen rooms di berbagai negara tersebut bisa cek langsung ke situs resminya di: https://www.zenrooms.com/

Biaya Tidak Terduga Merusak Rencana Traveling Hemat

Sebagai penutup dari saya, ada sebuah saran yang bisa anda terapkan untuk mendapatkan traveling hemat maka buat persiapan matang jauh sebelum waktu liburan yang anda targetkan, dan pastikan juga apabila ingin membeli oleh-oleh juga perlu dicari tahu dimana tempat, harga, serta jenis oleh-oleh yang khas dari tempat wisata tersebut.

Alasan saya menekankan hal ini dikarenakan, sangat banyak orang yang menghabiskan banyak uang untuk membeli oleh-oleh yang bukan merupakan khas Negara, kota, atau daerah tersebut dikarenakan tidak mencari tahu sebelumnya. Berhubung ada pesanan dari teman ataupun keluarga jadinya asal saja saat membelikan oleh-oleh sehingga tips traveling hemat yang direncanakan di awal jadinya gagal karena uang habis hanya untuk membeli cenderamata atau buah tangan.

Bagikan

Jangan lewatkan

Tips Traveling Hemat yang Patut Untuk Dilakukan
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.